Ini kali kita menghayati kembali, Shell
Letup tembakan dari samsu yang lalu meng-abu
Katamu beberapa donat bakal menyembul
Dari tumpukan asbak yang menumpuk
Ini kali kita meresapi kembali, Shell
Pahit kopi yang baru diseduh
katamu sekuntum mawar bakal merekah
dari ampas kopi yang membasi..
Kali ini...aku mulai sadari, Shell..
Ahh...bukan..bukan..
Kali ini...aku mengerti, Shell
jalanmu justru dipinggiran kertas ini..