Sunday, March 31, 2013

Rahasia Surah Al-Kautsar

Surah ini paling pendek, hanya mengandung 3 ayat dan diturunkan di Makkah dengan makna sungai di Surga. Kolam sungai ini diperbuat daripada batu permata nan indah dan cantik. Rasanya lebih manis daripada madu, warnanya pula lebih putih daripada susu dan lebih wangi daripada kasturi.
Surah ini disifatkan sebagai surah penghibur hati Nabi Muhammad SAW karena diturunkan ketika baginda bersedih atas kematian 2 orang yang dikasihinya yaitu anak lelakinya Ibrahim dan bapak saudaranya Abu Thalib.

Baca surah ini ketika hujan dan berdo’a, mudah-mudahan Allah SWT memakbulkan do’a kita.

Jika kita kehausan dan tiada air, bacalah surah ini dan gosok dileher, Insya Allah hilang dahaga.

Jika sering sakit mata, seperti berair, gatal, bengkak, sapukan air mawar yang sudah dibacakan surah ini sebanyak 10 kali pada mata.

Jika rumah dipercayai terkena sihir, baca surah ini 10 kali, mudah-mudahan Allah SWT bagi ilham pada kita dimana letaknya sihir itu.

Jika membacanya 1000 kali, rezeki kita akan bertambah.

Jika rajin membacanya, hati kita akan menjadi lembut dan khusyuk ketika menunaikan shalat.

Jika orang teraniaya dan terpenjara membacanya sebanyak 71 kali, Allah SWT akan memberikan bantuan kepadanya karena dia tidak bersalah tetapi dizhalimi.

Saturday, March 30, 2013

Let say Alhamdulilah

Kesibukan Para Malaikat di Surga..
ALHAMDULILLAH. Terima kasih Ya Allah!

Seseorang bercerita, aku bermimpi suatu hari aku pergi ke surga dan seorang malaikat menemaniku serta menunjukkan keadaan di surga.

Memasuki suatu ruang kerja yang penuh dengan para malaikat. Malaikat yang mengantarku berhenti di depan ruang kerja pertama dan berkata,"

Disini, semua permintaan yang ditujukan pada Allah, diterima".

Aku melihat-lihat sekeliling tempat ini dan aku dapati tempat ini begitu sibuk dengan begitu banyak malaikat yang memilah-milah seluruh permohonan yang tertulis pada kertas dari manusia di seluruh dunia.

Kemudian,....
aku dan malaikat-ku berjalan lagi melalui koridor yang panjang. lalu sampailah kami pada ruang kerja kedua.

Malaikat-ku berkata,
"Ini adalah Seksi Pengepakan dan Pengiriman.
Disini, kemuliaan dan rahmat yang diminta manusia diproses dan dikirim ke manusia-manusia yang masih hidup yang memintanya".

Aku perhatikan lagi betapa sibuknya ruang kerja itu. Ada banyak malaikat
yang bekerja begitu keras karena ada begitu banyaknya permohonan yang dimintakan dan sedang dipaketkan untuk dikirim ke bumi.

Kami melanjutkan perjalanan lagi hingga sampai pada ujung terjauh koridor panjang tersebut dan berhenti pada sebuah pintu ruang kerja yang sangat kecil.

Yang sangat mengejutkan aku, hanya ada satu malaikat yang duduk disana, hampir tidak melakukan apapun.
"Ini adalah Seksi Pernyataan Terima Kasih", kata Malaikatku pelan. Dia tampak malu.

"Bagaimana ini? Mengapa hampir tidak ada pekerjaan disini?", tanyaku.
Menyedihkan", Malaikat-ku menghela napas. "Setelah manusia menerima rahmat yang mereka minta, sangat sedikit manusia yang mengirimkan pernyataan terima kasih".

"Bagaimana manusia menyatakan terima kasih atas Rahmat Tuhan?",

"Sederhana sekali", jawab Malaikat.
Terima kasih, Tuhan' ".

"Lalu, rahmat apa saja yang perlu kita syukuri?”, tanyaku.

Malaikat-ku menjawab,
"Jika engkau mempunyai makanan di lemari es, Pakaian yang menutup tubuhmu, atap di atas kepalamu dan tempat untuk tidur, Maka engkau lebih kaya dari 75% penduduk dunia ini.
maka engkau berada diantara 8% kesejahteraan dunia.

"Dan jika engkau mendapatkan pesan ini di komputermu,engkau adalah bagian dari 1% di dunia yang memiliki kesempatan itu.

Juga.... Jika engkau bangun pagi ini dengan lebih banyak kesehatan daripada kesakitan ...engkau lebih dirahmati daripada begitu banyak orang di dunia ini yang tidak dapat bertahan hidup hingga hari ini.

"Jika engkau tidak pernah mengalami ketakutan dalam perang, kesepian dalam penjara, kesengsaraan penyiksaan, atau kelaparan yang amat sangat ....Maka,engkau lebih beruntung dari 700 juta orang di dunia".

M a k a,....engkau lebih dirahmati daripada 3 milyar orang didunia.
Maka,.....engkau termasuk orang yang sangat jarang.

maka,.....
engkau bukanlah seperti orang kebanyakan, engkau unik dibandingkan emua mereka yang berada dalam keraguan dan keputusasaan.
yaitu bahwa seseorang yang mengirimkan ini padamu, berpikir bahwa engkau orang yang sangat istimewa baginya, dan bahwa, engkau lebih dirahmati daripada lebih dari 2 juta orang di dunia yang bahkan tidak dapat membaca sama sekali".

Nikmatilah hari-harimu, hitunglah rahmat yang telah Allah anugerahkan kepadamu.
Dan jika engkau berkenan, kirimkan pesan ini ke semua
teman-temanmu untuk mengingatkan mereka betapa
dirahmatiNya kita semua.

"Dan ingatlah tatkala Tuhanmu menyatakan bahwa, 'Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Aku akan menambahkan lebih banyak nikmat kepadamu' ".
(QS:Ibrahim (14) :7 )

Sumber :Asli: 
baca di : kaskus

Friday, March 29, 2013

Thursday, March 28, 2013

When I meet u, Fiaaa..

Fitria Amalia Basalamah or FIA...
Aku kenal dia sejak aku masih kuliah di Semarang lalu. Fia pun saat itu sedang kuliah di Malang. Dan kami berkenalan lewat jejaring sosial yaitu facebook.. oohhh how amazing.. 
when I knew someone like her..:)


Soooo....it's time to I met her. At Yogyakarta.. December 26th, 2012
Dia liburan akhir tahun disini, menghabiskan beberapa hari sebelum new year eve..
Dan kami memulai cerita dari A berakhir di Z..hahahaa.. that's so funny..LOL =))


Kami mengunjungi beberapa saudara-saudaranya, aku dikenalkan ke beberapa jamaah arab disini. Alhamdulillah..mereka orangnya sangat welcome dan baik banget..


Wait...I'm forget something! saat sedang mengunjungi keluarganya, kami disuguhkan minuman yang seumur-umur baru kali ini aku meminumnya.. MILK SHAKE SUSU KAMBING...oorrrghhh..
I knew what's KAMBING...but I never knew what the taste of SUSU KAMBING itu...=))


daaannn..dengan leher yang sedikit menolak serta hati yang gak ingin menyakiti tuan rumah, dengan sedikit "keterpaksaan" aku meminum itu....oohhh Goosshh -__-
tapi gpplah..sekali2 nyobain tuh yang berbau2 kambing..udah dagingnya aku gak pernah nyobain (dan emang gak bakal mau nyobain) masa nyobain susunya juga gak mau..hohohoo..


and what the best story.. lewat Fia aku mengenal seorang pria yang bernama Muhammad Alkathery
yang sekarang menemani hari-hariku lewat udara..hihihii.. dengan rencana menikah setelah aku menyelesaikan studi S2 ku di Yogyakarta.. Aamiin.. 



I Love U, Fiiaa.. Can't wait to see u again..:*


*late posted*

Wednesday, March 27, 2013

Saree & Henna



Saree...is a strip of unstitched cloth, worn by women, 
ranging from four to nine yards in length that is draped over the body
 in various styles which is native to the Indian Subcontinent..




Henna..ohh..i really like all of both HENNA...
Henna is amazing...henna is art.. henna so beautifull..
*ngomong apa siiih aku? LOL =)) *





Coret-coretan tangan yang menghasilkan seni terindah..
that's HENNA ^_^

Monday, March 25, 2013

Today, yesterday and tomorrow..

Yesterday was to learn and tomorrow will be the consequence of what I can do today..

Today...I will face life with the conviction that this day will not ever return..

Today is the last opportunity I have to live intensely, as no one can as sure me that I will see tomorrow's sunrise..

Today...I will be brave enough not to let any opportunity pass me by, my only alternative is to succeed

Today I will invest my most valuabe resource : my time, in the most transcedeptal work : my life
I will spend each minute passionately to make of roday a different and unique day in my life...

Today I will defy every obstacle that appears on my way trusting I will succeed..

Today I will resist pessimism and will conquer the world with a smile, with the positive attitude of expecting always the best..

Today I will make of every ordinary task a sublime expression,

Today I will have may feet on the ground understanding reality and the star's gaze to invent my future..

Today I will take the time to be happy and will leave my footprints and my oresence in the hearts of others..

Today I invite you to begin a new season where we can dream that everything we undertake is possible and we fulfill it, with joy and dignity..

Have a good day and a better one tomorrow....:)

Saturday, March 23, 2013

Marga Arab (Hadhramaut)

Marga Arab Hadramaut (Fam Arab) merujuk kepada nama keluarga atau marga yang dipakai oleh keturunan bangsa Arab, yang berasal dari daerah Hadramaut di Yaman, yang letaknya di Jazirah Arab bagian selatan. Penamaan marga sendiri dipilih berdasarkan Qabilah, tempat asal, sejarah, kebiasaan atau sifat serta nama nenek moyang golongan tersebut.
Berdasarkan asalnya, marga Arab Hadramaut umumnya dapat dibagi menjadi dua golongan. Golongan pertama yaitu marga-marga keturunan suku Arab Yaman asli yang mengklain keturunan Hadhramaut bin Gahtan, yang merupakan keturunan dari Nabi Nuh, dan golongan kedua yang biasa disebut Alawiyyin yaitu marga-marga suku Arab pendatang dari Persia atau lebih dikenal dengan namaBa'Alwy yang mengklaim keturunan Nabi Muhammad melalui jalur Ahmad bin Isa al-Muhajir, yang hijrah ke Yaman sekitar tahun 319 H (898 M).
Koloni Arab dari Hadramaut diperkirakan telah datang ke Indonesia sejak abad ke-13. Sejumlah marga yang di Hadramaut sendiri sudah punah, misalnya seperti "Basyeiban" dan "Haneman", di Indonesia masih dapat ditemukan. Hal ini karena keturunan ArabHadramaut di Indonesia saat ini diperkirakan jumlahnya lebih besar daripada di tempat leluhurnya sendiri.

Sejarah kedatangan 

Setelah terjadinya perpecahan besar diantara umat Islam yang menyebabkan terbunuhnya khalifah keempat Ali bin Abi Thalib, mulailah terjadi perpindahan (hijrah) besar-besaran dari kaum keturunannya ke berbagai penjuru dunia. 
Ketika Imam Ahmad Al-Muhajir hijrah dari Irak ke daerah Hadramaut di Yaman kira-kira seribu tahun yang lalu, keturunan Ali bin Abi Thalib ini membawa serta 70 orang keluarga dan pengikutnya. 

Sejak itu berkembanglah keturunannya hingga menjadi kabilah terbesar di Hadramaut, dan dari kota Hadramaut inilah asal-mula utama dari berbagai koloni Arab yang menetap dan bercampur menjadi warganegara di Indonesia dan negara-negara Asia lainnya. Selain di Indonesia, warga Hadramaut ini juga banyak terdapat di Oman, India, Pakistan, Filipina Selatan, Malaysia, dan Singapura. 

Terdapat pula warga keturunan Arab yang berasal dari negara-negara Timur Tengah dan Afrika lainnya di Indonesia, misalnya dari Mesir, Arab Saudi, Sudan atau Maroko; akan tetapi jumlahnya lebih sedikit daripada mereka yang berasal dari Hadramaut. 

Perkembangan di Indonesia 

Kedatangan koloni Arab dari Hadramaut ke Indonesia diperkirakan terjadi sejak abad pertengahan (abad ke-13), dan hampir semuanya adalah pria. Tujuan awal kedatangan mereka adalah untuk berdagang sekaligus berdakwah, dan kemudian berangsur-angsur mulai menetap dan berkeluarga dengan masyarakat setempat. Berdasarkan taksiran pada 1366 H (atau sekitar 57 tahun lalu), jumlah mereka tidak kurang dari 70 ribu jiwa. Ini terdiri dari kurang lebih 200 marga. 

Marga-marga ini hingga sekarang mempunyai pemimpin turun-temurun yang bergelar "munsib". Para munsib tinggal di lingkungan keluarga yang paling besar atau di tempat tinggal asal keluarganya. Semua munsib diakui sebagai pemimpin oleh suku-suku yang berdiam di sekitar mereka. Di samping itu, mereka juga dipandang sebagai penguasa daerah tempat tinggal mereka. Di antara munsib yang paling menonjol adalah munsib Alatas, munsib Binsechbubakar serta munsib Al Bawazier. 

Saat ini diperkirakan jumlah keturunan Arab Hadramaut di Indonesia lebih besar bila dibandingkan dengan jumlah mereka yang ada di tempat leluhurnya sendiri. Penduduk Hadramaut sendiri hanya sekitar 1,8 juta jiwa. Bahkan sejumlah marga yang di Hadramaut sendiri sudah punah - seperti Basyeiban dan Haneman - di Indonesia jumlahnya masih cukup banyak. 

Keturunan Arab Hadramaut di Indonesia, seperti negara asalnya Yaman, terdiri 2 kelompok besar yaitu kelompok Alawi (Sayyidi) keturunan Rasul SAW (terutama melalui jalur Husain bin Ali) dan kelompok Qabili, yaitu kelompok diluar kaum Sayyid. Di Indonesia, terkadang ada yang membedakan antara kelompok Sayyidi yang umumnya pengikut organisasi Jamiat al-Kheir, dengan kelompok Syekh (Masyaikh) yang biasa pula disebut "Irsyadi" atau pengikut organisasi al-Irsyad...

Thursday, March 21, 2013

Sarah Jessica Parker







I really like her fashion.. She's so graceful..

Tuesday, March 19, 2013

Nancy Ajram (Entah Eiih)

Enta eih mesh kfaya aalaik

Tegrahni haram aalaik enta eeih
Enta laih dimooai habeebi tehoun aalaik
Tab w laih ana radya enak tegrahni w roohi feek
Tab w laih yaani eih radya beaazabi bain edaik

Law kan da hob ya waili mino
W law kan da zanbi matoub aano
Law kan naseebi aaeesh fey gerah
Hayaeesh fey gerah

Mesh haram mesh haram enak tekhdaani fey hobak leek
Mesh haram elgharam wel seneen hayati w aaeesh eleek
Daa awam wala kan leaaba fey hayatak yetdaweek
Daa awam el hanan w hodni albi w amali feek

Law kan da hob ya waili mino
W law kan da zanbi matoub aano
Law kan naseebi aaeesh fey gerah
Hayaeesh fey gerah

Saturday, March 16, 2013

Hijab Anggun

Kenakan ciput lalu rapikan

Lipat selendang segi empat secara diagonal hingga berbentuk segitiga, lalu kenakan di atas ciput

Kenakan selendang tadi dengan sisi kiri lebih panjang dari kanan. 
Sisa kain diatur untuk menutupi bagian tengkuk dan leher, 
kemudian sematkan peniti agar lebih rapi

Lapisi lagi dengan scarf panjang yang telah disiapkan hingga menutupi leher dan tengkuk

Terakhir, kenakan hiasan kalung dengan cara melilitkannya di seputar konde ciput, lalu tahan dengan peniti atau jarum pentul


1.Ciput (dalaman jilbab) yang menutup dada dengan konde sedang. 
2. Scarf panjang 
3. Selendang segi empat 
4. Kalung dengan aksesori bunga

Selamat mencoba girls..^^
Loving u all
Muth

Friday, March 15, 2013

Surat dari Allah..:)

Saat kau bangun di pagi hari, AKU memandangmu dan berharap engkau akanberbicara kepada-KU, walaupun hanya sepatah kata meminta pendapat-KU atau bersyukur kepada-KU atas sesuatu hal yang indahyang terjadi dalam hidupmu hari ini atau kemarin...

Tetapi AKU melihat engkau begitu sibuk mempersiapkan diri untuk pergi bekerja, AKU kembali menanti saat engkau sedang bersiap, AKU tahu akan ada sedikit waktu bagimu untuk berhenti dan menyapa-KU, tetapi engkau terlalu sibuk...

Di satu tempat, engkau duduk di sebuah kursi selama lima belas menit tanpa melakukan apapun, kemudian AKU melihat engkau menggerakkan kakimu. AKU berpikir engkau akan berbicara kepada-KU, tetapi engkau berlari ke telephone dan menelpon seseorang teman untuk mengeluarkan perasaan dan isi hatimu saat ini...

AKU melihatmu ketika engkau pergi bekerja dan AKU menanti dengan sabar sepanjang hari. Dengan semua kegiatanmu, AKU berpikir engkau terlalu sibuk mengucapkan sesuatu kepada-KU. Sebelum makan siang AKU melihatmu memandang ke sekililing, mungkin engkau merasa malu untuk berbicara kepada-KU, itulah sebabnya mengapa engkau tidak menundukkan kepalamu...

Engkau memandang tiga atau empat meja sekitarmu dan melihat beberapa temanmu berbicara dan menyebut nama-KU dengan lembut sebelum menyantap rizki yang AKU berikan, tetapi engkau tidak melakukannya...

Yah tidak apa-apa, masih ada waktu yang tersisa dan AKU berharap engkau akan berbicara kepada-KU, meskipun saat engkau pulang ke rumah kelihatannya seakan-akan banyak hal yang harus kau kerjakan...

Setelah tugasmu selesai, engkau menyalakan TV, AKU tidak tahu apakah kau suka menonton TV atau tidak, hanya saja engkau selalu kesana dan menghabiskan banyak waktu setiap hari di depannya, tanpa memikirkan apapun dan hanya menikmati acara yang ditampilkan...

Kembali AKU menanti dengan sabar saat engkau menonton TV dan menikmati makananmu, tetapi kembali engkau tidak berbicara kepada-KU...

Saat tidur KU-pikir kau merasa terlalu lelah. Setelah mengucapkan selamat malam kepada keluargamu, kau melompat ke tempat tidur dan tertidur tanpa sepatahpun nama-KU kau sebut. Tidak apa-apa, karena mungkin engkau tidak menyadari bahwa AKU selalu hadir untukmu...

AKU telah bersabar lebih lama dari yang kau sadari...

AKU bahkan ingin mengajarkan bagaimana bersabar terhadap orang lain...

AKU sangat menyayangimu...

Setiap hari AKU menantikan sepatah kata, do'a, pikiran atau syukur dari hatimu...

Baiklah...
Engkau bangun kembali dan kembali AKU menanti dengan penuh kasih bahwa hari ini kau akan sedikit meluangkan waktu untuk menyapa-KU...

Tapi yang KU-tunggu...ah, tak juga kau menyapa-KU

Subuh, Dzhuhur, Ashar, Maghrib, Isya dan Subuh lagi
kau masih mengacuhkan AKU...

Tak ada sepatah kata
Tak ada seucap do'a
Tak ada rasa
Tak ada harapan dan keinginan untuk bersujud kepada-KU...

Apakah salah-KU padamu?

Rizki yang KU-limpahkan,
Kesehatan yang KU-berikan,
Harta yang KU-relakan,
Makanan yang KU-hidangkan
Anak-anak yang KU-rahmatkan,
Apakah hal itu semua tidak membuatmu ingat kepada-KU?

Percayalah... 
AKU selalu mengasihimu dan AKU tetap berharap suatu saat engkau akan menyapa-KU, memohon
perlindungan-KU, bersujud kepada-KU...

Yang selalu menyertaimu setiap saat,
Allah SWT.

Thursday, March 14, 2013

Me and my Hijab

Alhamdulillah..13 tahun sudah jilbab ini lengket untuk menutup auratku..
Tapi masih banyak yang harus dibenahi dalam diriku. Khususnya tingkah laku dan pakaian dalam berhijab. Akan lebih indah dan selalu terlihat cantik jika kita bisa menyeimbangan dunia dan akhirat, begitupun dalam menutup aurat.

Mungkin untuk saat ini pakaian yang aku kenakan jauh dari jatidiri seorang "wanita sholehah" tapi Insya Allah dengan selalu memperbaiki apa yang sudah ada pelan-pelan semuanya bisa diperbaiki..

Jilbab gak menghalangi kita dari segala hal. Buktinya, aku tetap bisa kuliah dijurusan yang isinya semua laki-laki dan harus mondar mandir ke lapangan, naik turun gunung, bla..bla..blaa... Sooo Geologist..:))
Dan teman-temanku yang sudah berjilbabpun bisa tetap kerja di lapangan yang isinya semua lebih banyak laki-laki..;)

For you girl..
Allah selalu memberi kita hidayah untuk terus membenahi diri kita..tinggal dari kitanya aja untuk menjemput hidayah tersebut ^__^


Sekali lagi, jilbab bukan penghalang untuk kalian bisa melakukan apapun!
Jilbab juga justru akan membuat kalian terlihat lebih anggun dan lebih berwibawa dimata para lelaki..tapiiiiiiii jilbabnya harus yang modis dan tentunya sesuai syari'at agama kita!

Karena menutup aurat adalah kewajiban setiap wanita Muslim...:)

Love u always,
Muth

Wednesday, March 13, 2013

Nasehat seorang Ibu untuk anak perempuannya..

Nasehat ini di sampaikan ketika melepas putrinya itu menuju rumah suaminya saat dia di nikahkan..

Dia berkata ''wahai anakku, kalaulah nasehat boleh ditinggalkan karena kemulian budi dan ketinggian nasib keturunan, maka aku tidak akn menyampaikan ini padamu. Namun ia perlu disampaikan untuk mengingatkan orang baik dan menyadarkan yang lalai".

Wahai anakku, jika seorang perempuan bisa melepaskan diri dari laki-laki dengan harta orang tuanya, tapi itu tidak mungkin anakku. Karena perempuan di ciptakan untuk laki-laki dan sebaliknya laki-laki di ciptakan untuk perempuan.

Wahai anakku, saat ini engkau akan melangkah dari rumah ini, dimana kamu hidup dan di besarkan. Kamu akan berangkat dan akan temani seorang yang tidak pernah kau kenal selama ini. Makanya dengarlah pesan-pesanku, jadilah engkau budak baginya maka dia akan berlaku seperti itu pula untukmu.

Anakku dengarkanlah aku akan menyampaikan 10 wasiat untukmu. Jagalah wasiat ini, ia akan menjadi penerang dan bekal bagimu dalam hidup..

1. Setia dan patuhilah padanya, kepatuhanmu padanya akan melahirkan keridhaan Tuhan.

2. Qana'ahlah dengan apa yang di berinya, sikap itu akan melahirkan ketenangan dalam jiwamu.

3. Pelihara pandangannya padamu, jangan sampai dia melihat padamu sesuatu yg tidak di senanginya.

4. Pelihara penciumannya terhadapmu. jangan sampai dia mencium dirimu sesuatu yang tidak mengenakkan di hidungnya.

5. Jagalah waktu makannya, sesungguhnya rasa lapar itu bagaikan bara yang bisa membakar kapan saja.

6. Jagalah waktu tidurnya. sesungguhnya gangguan pada waktu tidur bisa menyulut amarah.

7. Jagalah harta dan rumahnya, sesungguhnya yang demikian membuatnya menghargaimu.

8. Peliharalah dan hormatilah anak dan keluarganya, sesungguhnya hal itu melihatmu mengatur segala sesuatu dengan baik.

9. Janganlah kamu buka rahasianya. jika kamu melakukan itu maka tidak bisa jadi jaminan dia akan menjaga janjinya padamu.

10. Janganlah kau melanggar perintahnya. sesungguhnya yang demikian itu menyulut rasa cemburu dalam hatinya.

..Dan perhatikan 2 Perkara
Janganlah kamu menampakan kebahagiaan kepadanya jika dia dirundung sedih.
Jangan pula engkau menampakan kesedihan di kala dia berbahagia.

Ketahuilah wahai anakku sebesar apa penghormatanmu padanya, sebesar itu dia menyayangimu.
Sejauh mana kamu bisa menyesuaikan pandanganmu dengannya, seperti itu pula dia akan setia padamu.

Anak gadisku, sesungguhnya kamu tidak akan mampu melakukan itu semua kecuali jika kamu mampu mendahulukan Keridhaannya atas keinginan pribadimu. Dan jika kamu mampu mengedepankan hasratnya atas hasratmu, semoga Tuhan melimpahkan kebaikan padamu.

Selamat jalan anakku
Ibumu..:)

Tuesday, March 12, 2013

Roses and Chocolate..

Nggak Ada Bunga, Cokelat Pun Jadi..:))

Say I love you with roses and chocolate...
Rasanya memang kurang afdol jika hubungan cinta tidak diramaikan oleh bunga mawar dan cokelat.
Karenanya, dalam setiap pernyataan cinta, bunga mawar dan cokelat itu lantas menjadi hadiah favorit
buat mereka yang tengah kasmaran.


Harap mafhum jika mereka memilih bunga mawar sebagai hadiah.
Pasalnya, bunga yang kaya akan warna itu memang telah ditahbiskan sebagai "the flower of love" atau
bunga cinta yang konon mengandung banyak makna, hingga melebihi segala kata-kata yang terucap.

Lantas bagaimana pula dengan cokelat?
Kalau tidak istimewa, tentu saja cokelat tidak mungkin mendapat tempat di hati banyak orang.
Menilik rasanya, cokelat memang lezat lagi nikmat. Saking lezatnya, sampai-sampai lahir lelucon yang mengatakan kalau cokelat itu lebih nikmat ketimbang seks, lho!

Belum lagi dengan kemasannya. Cokelat bisa dikemas sesuai selera dan kebutuhan. Dan konon, lewat tekstur serta kemasan menarik, yang namanya cokelat itu bisa pula mempengaruhi perasaan seseorang.

Tidak heran jika kemudian muncul pendapat yang mengatakan kalau camilan yang berasal dari biji kakao ini sedikit banyak memberikan implikasi di berbagai dimensi kehidupan manusia. Mulai dari urusan bisnis, cinta, dan lainnya.

Begitu dahsyatnya pesona cokelat juga mendorong banyak ahli untuk melakukan penelitian. Para ahli kesehatan misalnya, mengamati khasiat cokelat yang ternyata kalau dikonsumsi dalam jumlah tertentu memang cukup baik bagi kesehatan jantung.

Pun kharisma cokelat telah mendorong para penulis menuangkan pemikirannya tentang cokelat dalam sebuah buku. Berapa banyak buku yang telah ditulis dengan bertemakan cokelat, seperti buku karya Joel Glenn Brenner bertajuk The Emperor of Chocolate: Inside the secret world of Hershey and Mars ataupun The True History of Chocolate karya Sophie D. Coe dan Michael D. Coe. Selain itu, cokelat ternyata juga mengilhami novelis Joanne Harris untuk menelurkan karya novelnya bertajuk Chocolat.

(berbagai sumber/eno)

Sunday, March 10, 2013

Tips Merawat Kulit Pada Semua Usia


Rutin merawat kulit setiap hari dapat membuat kulit Anda terlihat lebih muda dan segar.
Apakah kata-kata keriput dan kerusakan kulit karena sinar matahari dapat membuat Anda gemetar ketakutan? Bila ya, maka Anda tidak sendirian. Tapi bukan berarti Anda tidak dapat berbuat apa-apa mengenai hal tersebut. Ada beberapa pencegahan yang dapat dilakukan. Jadi, mulai detik ini, hentikan proses penuaan dini Anda. Simak perawatan seperti apa yang dapat Anda lakukan sehari-hari untuk mempertahankan keremajaan kulit. Tak perduli berapapun usia Anda. 

Bila Anda berusia 20-an
Sehari-hari/Pagi
Cara Anda merawat kulit pada usia 20-an akan mempengaruhi keadaan kulit Anda selanjutnya. Mereka yang memiliki jenis kulit kering lebih baik membasuh kulit dengan pembersih yang ringan dan tidak berbusa. Bila kulit Anda berminyak, gunakan pembersih dalam bentuk gel. Dan Anda juga dapat menggunakan semacam cleaning sheets yang dapat mengangkat minyak pada wajah tanpa merusak make up. Tabir surya merupakan hal yang wajib bagi seorang wanita. Apapun jenis kulitnya. Wanita berjenis kulit normal hingga kering dapat menggunakan pelembab yang mengandung micronized zinc serta mampu menahan sinar UVA dan UVB.

Sehari-hari/Malam
Cuci kembali wajah Anda dengan pembersih ringan. Wanita dengan jenis kulit kering seharusnya mengaplikasikan pelembab yang ringan dan noncomedogenic sehingga tidak menyebabkan pori-pori Anda melebar. Bila kulit Anda sensitif, cari produk kosmetik wajah yang tidak mengandung parfum. Wanita dengan kulit berminyak boleh menggunakan penyegar pada bagian wajahnya yang mengkilat. Bila kulit Anda sangat berminyak, pertimbangkan untuk memakai penyegar berbahan dasar alkohol. 

Mingguan
Apapun jenis kulitnya, kulit Anda harus melakukan pengelupasan (peeling). Wanita dengan jenis kulit berminyak dianjurkan memakai masker tanah liat atau masker yang berbahan dasar biji-bijian. 

Bila Anda berusia 30-an
Sehari-hari/Pagi
Basuh dengan menggunakan pembersih ringan. Ikuti dengan pemakaian pelembab yang mengandung alpha-hydroxy acids. Bila kulit Anda berminyak, gunakan pembersih alpha-hydroxy cleanser tapi lewatkan penggunaan pelembab. Semua jenis kulit memerlukan tabir surya dan bila budget memungkinkan, gunakan krem vitamin C yang mengandung L-ascorbic acid.

Sehari-hari/Malam
Cuci wajah dengan pembersih yang lembut. Kulit berminyak atau berjerawat harus diberikan produk berdasarkan resep dokter dan yang efeknya mampu mengobati kerusakan kulit. Wanita dengan jenis kulit lebih kering dapat mulai mengaplikasikan krem retinol untuk membantu mengurangi kerusakan. 

Mingguan
Bila ingin melakukan pengelupasan kulit, boleh-boleh saja. Kalau Anda melakukannya, gunakan handuk khusus untuk wajah. Atau coba produk pengelupasan kulit yang tergolong ringan. 

Bila Anda berusia 40-an :
Sehari-hari/Pagi
Semua jenis kulit harus menggunakan pembersih atau sabun muka yang lembut dan diikuti oleh penggunaan krem vitamin C dan tabir surya. Bila kulit Anda kering, gunakan pelembab yang tidak memperbesar pori-pori Anda.

Sehari-hari/Malam
Basuh wajah dengan menggunakan sabun lembut atau pembersih. Lalu aplikasikan produk semacam retinol. Atau untuk pengelupasan kulit yang lebih kuat, krem semacam Retin-A dapat membantu. 

Mingguan
Pilihan lain pengelupasan kulit wajah adalah dengan menggunakan facial scrub yang lembut. 

Bulanan
Peeling berbahan Acid dapat mengurangi flek akibat sinar matahari dan penuaan dini. Peeling pun berjenis-jenis, ada yang lebih bagus bila diaplikasikan pada kulit berjerawat dan lainnya pada kulit yang rusak. Tetapi produk pengelupasan kulit yang lebih keras lagi harus didapatkan dengan resep dokter. 

Bila Anda berusia 50-an
Sehari-hari/Pagi
Apapun jenis kulit Anda, cuci dengan pembersih yang lembut. Dan diikuti dengan pengaplikasian pelembab yang mengandung alpha-hydroxy acid dan tabir surya.

Sehari-hari/Malam
Basuh wajah dengan sabun ringan atau pembersih. Aplikasikan produk yang mengandung tretinoin (vitamin A). Jangan lakukan pengelupasan kulit wajah. Bahkan handuk wajah yang paling lembut pun dapat merusak kulit yang sudah berusia lebih matang. 

Bulanan
Peeling kimiawi yang umum didapatkan pada praktek kerja dokter telah membantu beberapa wanita yang telah menunjukkan tanda-tanda penuaan kulit. Untuk hasil terbaik, ada microdermabrasion yang menggunakan formula microcrystals untuk mengelupaskan permukaan kulit. 

Dengan catatan : Proses ini harus dilakukan oleh seorang dokter yang telah terlatih atau bersertifikat. 

Bila Anda berusia 60-an
Sehari-hari/Pagi
Basuh wajah dengan sabun ringan atau pembersih. Lalu aplikasikan pelembab yang mengandung tabir surya. 

Sehari-hari/Malam
Sebelum tidur aplikasikan krem tretinoin (wanita dengan kulit berminyak sebaiknya menggunakan krem ini setiap hari, yang berkulit kering, 2 hari sekali atau seminggu 3 kali dianjurkan). Akhiri dengan pemakaian pelembab krem bermoisturizer untuk melembutkan kulit. 

Jangka Panjang
Bila Anda sudah memasuki tahap memerangi keriput, Anda mungkin dapat memikirkan untuk melakukan penyinaran laser. Kulit bagian paling luar Anda sajalah yang akan dikenai laser. Hasil akhirnya biasanya sangat memuaskan. Meskipun pasien biasanya harus berkulit merah selama 1 bulan atau lebih setelah pengobatan dilangsungkan. Tapi hasil akhir dapat bertahan hingga 5 sampai 10 tahun. 

Selamat mencoba bloggers..:)

Loving u always,
Muth

Saturday, March 9, 2013

Tips Mengepak Pakaian Agar Tak Kusut


1. Pilihlah sepatu atau sepatu kets terlebih dahulu.
Masukkan ke dalam kantong plastik, baru kemudian masukkan ke dalam travel bag. 

2. Kemudian lakukan pengepakan baju-baju Anda. Celana panjang dilipat secara vertikal terlebih dahulu dan berikutnya dilipat pada bagian lututnya. Lalu masukkan ke dalam travel bag. 

3. Jika Anda membawa jaket yang berkancing, maka yang perlu Anda lakukan adalah meletakkannya dengan posisi terbalik, dimana bagian muka (berkancing) menghadap ke bawah. Sebaliknya lengan jaket tersebut justru diposisikan di bagian atas. Sebelum dimasukkan ke dalam travel bag, lipat dulu jaket tersebut secara horizontal. 

4. Tahap berikutnya adalah memasukkan pakaian atau pun gaun yang berbahan lembut. Dimana sebelumnya lipat pakaian atau gaun tersebut pada bagian tengahnya. Setelah itu letakkan mendatar atau rata. Dengan begitu kemungkinan besar pakaian ataupun gaun tersebut tidak akan kusut. 

5. Jika sepatu, jaket hingga pakaian dan gaun sudah masuk semua, kini yang perlu dilakukan adalah mengisi ruang yang masih tersisa. Jika masih ada t-shirt, jeans, baju tidur dan kaos kaki, maka gulunglah barang-barang tersebut, baru kemudian masukkan ke dalam ruang-ruang sisa tersebut. 

Selamat mencoba..:)

(Berbagai sumber/imaulana)

Friday, March 8, 2013

Sehat Tak Selalu Harus Minum Obat

Mengakrabi alam dan lingkungan, bisa menjadi cara penyembuhan penyakit yang cukup jitu. Itulah kenapa sejumlah ahli menyarankan agar cara tersebut dimasukkan dalam resep dokter. 

Dr. Howard Frumkin dari Emory University mengatakan, kontak dengan alam atau lingkungan, bisa mendatangkan keuntungan medis. Memiliki hewan piaraan misalnya. Di satu sisi memang menimbulkan masalah, namun disisi lain, terbukti membuat penderita serangan jantung, hidup lebih lama! 

Memandangi hijau pepohonan, menurut para ahli, juga bisa menjadi obat manjur bagi mereka yang sedang dalam tahap penyembuhan setelah operasi. Paling tidak, sejuknya warna hijau konon bisa mengurangi rasa sakit. 

Bila Anda suntuk atau stres akibat beban pekerjaan, berjalan-jalan di udara terbuka di daerah pegunungan atau pantai, akan sangat membantu. Berkebun, terbukti bermanfaat bagi para lansia dan penderita gangguan psikologis. 

Studi yang dipublikasikan dalam the American Journal of Preventive Medicine itu, dilakukan sang profesor, yang selama ini melihat dokter lebih percaya pada sistem pengobatan yang berbasis pada teknologi canggih. 

"Padahal, yang namanya lingkungan atau alam itu, jika diakrabi bisa menjadi obat yang ampuh dan membuat diri kita semakin baik," ujar Frumkin. Jadi, imbuhnya, untuk hidup sehat, sebetulnya tak selalu harus minum obat. 

(Berbagai sumber/M) 

Thursday, March 7, 2013

Menunda Menikah

Mengapa kita menunda / tidak menyegerakan untuk menikah?
diantara jawaban yang sering kita lontarkan adalah...

Takut terkungkung (susah) hidupnya setelah menikah / belum siap mental.
Peringatan Rasulullah SAW :
"Bukan golonganku orang yang merasa khawatir akan terkungkung hidupnya karena menikah kemudian ia tidak menikah" (HR. Thabrani)

Belum siap dalam hal materi / rezeki.
Rasulullah SAW bersabda :
"Carilah oleh kalian rezeki dalam pernikahan (dalam kehidupan  berkeluarga) " 
(HR. Imam Dailami dalam musnad Al Firdaus)

Dari Abu Hurairah r.a., Rasulullah SAW bersabda
"Tiga  orang yang selalu diberi pertolongan oleh Allah SWT  adalah seorang mujahid yang
memperjuangkan agama Allah SWT, seorang penulis yang memberi penawar,
seorang yang menikah demi menjaga kehormatan dirinya" 
(HR. Thabrani)

Di dalam Al Quran Allah berfirman
"dan kawinkanlah  seorang yang sendirian diantara kamu dan hamba sahaya  yang pantas kamu nikahi. Jika mereka miskin maka Allah akan memberi kemampuan kepada mereka dengan karunia-Nya" 
(QS. An-Nur : 32)

Tidak ada / belum ada jodoh
Bagaimana kriteria pasangan kita? Jangan sampai pernikahan kita tidak barokah dan tidak mendapat barokah dari Allah gara-gara niat kita memilih pasangan kita.

Imam Thabrani meriwayatkan dari Anas bin Malik r.a, bahwa Rasulullah SAW bersabda :
"Barang siapa menikahi wanita karena kehormatannya (jabatan), maka Allah SWT hanya akan menambah kehinaan; barang siapa menikah karena hartanya, maka Allah tidak akan menambah kecuali  kefakiran; barang siapa menikahi wanita karena hasab (kemuliaannya), maka Allah hanya akan menambah  kerendahan. Dan barang siapa yang menikahi wanita karena ingin menutupi (kehormatan) matanya, membentengi farjinya, dan mempererat silaturahmi,  maka Allah akan memberi barakah-Nya kepada suami-istri tsb"  

Imam Abu Daud & At Tirmidzi meriwayatkan, bahwa  Rasulullah SAW bersabda :
"Tetapi nikahilah wanita itu karena agamanya. Sesungguhnya budak wanita yang hitam lagi cacat, tetapi taat beragama adalah lebih baik (dari pada  wanita kaya & cantik tapi tidak taat beragama)"

Bukan berarti Rasulullah SAW mengabaikan penampilan fisik dari pasangan kita, sebagaimana Rasulullah SAW bersabda : 
"Kawinilah wanita yang subur rahimnya dan pecinta" 
(HR Abu Daud, An Nasai & Al Hakim)

"Tiga kunci kebahagiaan suami adalah istri yang  solehah: yang jika dipandang membuat semakin sayang,  jika kamu pergi membuat tenang karenabisa menjaga  kehormatannya dan taat pada suami"

Kemuliaan menikah:
"Barang siapa menggembirakan hati istri, (maka)  seakan-akan menangis takut kepada Allah. Barang siapa  menangis takut kepada Allah, maka Allah mengharamkan  tubuhnya dari neraka. Sesungguhnya ketika suami istri saling memperhatikan, maka Allah memperhatikan mereka berdua  dengan penuh rahmat. Manakala suami merengkuh telapak tangan istri  (diremas-remas), maka berguguranlah dosa-dosa suami -istri itu dari sela-sela jarinya."
(HR. Maisarah bin  Ali dari Ar-Rafi' dari Abu Sa'id Al-Khudzri r.a.)

Kehinaan melajang/membujang:
"Orang yang paling buruk diantara kalian ialah yang melajang(membujang). Dan seburuk-buruk mayat  (diantara) kalian ialah yang melajang (membujang)" 
(HR Imam, diriwayatkan juga oleh Abu Ya'la dari Athiyyah bin Yasar)

Banyak hadist-hadist lain yang berhubungan dengan  masalah pernikahan.Tentang anjuran untuk secara  benar memilih pasangan kita, tata cara perkenalan, tata cara melamar, tata cara akad nikah, tata cara  setelah akad nikah dsb.Dan masalah meminang, wanita  juga berhak / boleh meminang pria dan itu tidak hina  dihadapan Allah.

Sungguh Rasulullah SAW memang  tauladan bagi kita yang diutus Allah untuk menterjemahkan Islam sebagai agama yang menyeluruh.  

Diambil dari buku 
"Kupinang Engkau dengan Hamdalah"  karya Muhammad Fauzil Adhim :)